Alat Elektronik Bisa Menyembuhkan Diri Sendiri


Bagi yang suka bongkar bongkar peralatan elektronik pasti tahu di dalam peralatan elektronik ada sebuah PCB (Printed Circuit Board) plus jalur “emas” untuk menyambung satu komponen dengan komponen yang lain. Nah, pasti tahu kan kalau jalur itu putus berarti alat elektroniknya pasti “almarhum” alias mati/ rusak.
Berita baiknya, para peneliri dari University of Illinois sedang membuat sebuah kapsul sangat kecil (berukuran 10 microns) yang nantinya bisa dijadikan sebagai “obat” untuk menyambung jalur yang putus tersebut.


Sederhananya, kapsul-kapsul ini akan ditebar di sebuah PCB khususnya di jalur “emas” tersebut dan ketika ada jalur yang putus, otomatis kapsul tersebut pecah dan menambal jalur yang putus tersebut secara otomatis.
Tujuannya, jadi bisa dibilang kalau ini berhasil maka peralatan elektronik tidak akan lagi mengalami kerusakan akibat jalur putus.
Ini yang disebut elektronik yang bisa menyembuhkan dirinya sendiri kalau sedang sakit (Self-healing electronics)

pagipenuhinspirasi.blogspot.com 2009 powered by blogger